FILSAFAT GILA

Membongkar Konsepsi Filosofis Gila dalam Dinamika dan Fenomena Kemanusiaan

Buku ini penulis sajikan dengan menggunakan pendekatan filosofis karena dominasi seluruh rangkaian alurnya adalah lebih kepada dinamika pikiran antara manusia satu dan yang lainnya. Adanya perbedaan dan ragam perspektif tentang “Gila” didalamnya menjadi khazanah dalam melihat sejauh mana sudut pandang satu dengan yang lainnya dapat diterima dan diperdebatkan secara logis dan ilmiah. Sehingga adanya buku ini tidak hanya mengajak para pembaca untuk memahami pikiran penulis didalamnya melainkan juga mengajak para pembaca untuk ikut berdialektika pikiran didalamnya. Pro dan kotra mungkin akan selalu ada disetiap pikiran para pembaca dan itu merupakan sebuah rahmat bagi penulis. Semoga adanya perbedaan pandangan tersebut dapat menjadi bahan perenugan selanjutnya untuk kembali dibukukan.

KaryaNurul Mubin
ISBN978-623-329-325-9
PenerbitCV. Literasi Nusantara Abadi
Halamanviii + 126
Harga

Rp178.000