Islam Yang Sesungguhnya
Buku ini adalah sebuah upaya untuk mendekati pemahaman yang lebih mendalam tentang ajaran Islam dalam segala aspek kehidupan. Islam bukan sekadar serangkaian ritual, melainkan suatu cara hidup yang mencakup nilai-nilai moral, etika, sosial, dan spiritual. Dalam perjalanan hidup ini, seringkali kita berhadapan dengan berbagai pertanyaan, keraguan, dan tantangan. Maka, buku ini hadir sebagai pengingat dan panduan untuk menjawab panggilan keislaman yang sesungguhnya.
Penulisan buku ini tidak terlepas dari dorongan untuk meresapi ajaran Islam secara menyeluruh, menggali hikmah-hikmah yang terkandung dalam Al-Qur'an dan Hadis, serta meresapi spirit kesucian ajaran Islam dalam sejarah umat manusia. Dalam keterbatasan penulis, kami menyadari bahwa buku ini jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu, saran, kritik, dan masukan dari pembaca sangat kami harapkan.
Karya | H. TAN |
---|---|
ISBN | 978-623-114-291-7 |
Penerbit | PT Literasi Nusantara Abadi Grup |
Halaman | xiv + 286 |
Harga | Rp 175.000 |