Literasi Keuangan, dan Bisnis Milenial, Serta Merger Bank Syariah di Indonesia
Perkembangan ekonomi dan keuangan syariah Indonesia didukung oleh sejumlah aspek pendukung untuk berkembangnya ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia seperti jumlah penduduk muslim sebanyak 231 juta (World Population Review, 2021), stabilitas dan kinerja ekonomi domestik yang tetap tinggi walaupun di masa pandemi dan utamanya jumlah generasi milenial sebanyak 69,4 juta jiwa (25,9% dari total penduduk Indonesia) dan generasi Z sebanyak 75,5 juta jiwa (28% dari total penduduk Indonesia) (BPS, 2020).
Fakta-fakta tersebut menyiratkan kebutuhan yang tinggi akan upaya literasi ekonomi dan keuangan syariah kepada generasi milenial. Gaya hidup dan karakter generasi milenial dan generasi Z yang sangat “melek” teknologi, hidup dalam dunia digital termasuk keuangan digital dan melakukan sesuatu dengan serba instan, transparan, praktis dan murah memberikan tantangan tersendiri kepada industri perbankan termasuk perbankan syariah.
Karya | Ana Toni Roby Candra Yudha, M.SEI., AWP |
---|---|
ISBN | - |
Penerbit | Literasi Nusantara Abadi Grup |
Halaman | viii + 212 |
Harga | Rp 40.000 |