Mata Pelajaran Ekonomi SMA X Semester 1
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi ditengah post pandemi membawa dampak terhadap perubahan kehidupan masyarakat. Salah satunya perubahan pada aspek ekonomi. Saat ini, ekonomi berbasis digital sering digunakan. Oleh sebab itu, berbagai strategi dilakukan untuk dapat menyesuaikan diri dengan kondisi saat ini. Pendidikan menjadi alternatif untuk meningkatkan kualitas diri dan mampu beradaptasi terhadap keadaan agar bisa mengikuti perkembangan yang ada. Sehingga, pemahaman yang kuat tentang konsep-konsep ekonomi adalah suatu keharusan.
Buku ini hadir sebagai panduan yang cermat dan komprehensif mengenai konsep dasar ilmu ekonomi. Ekonomi adalah ilmu yang mempelajari cara masyarakat mengelola sumber daya terbatas untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan. Oleh karena itu, buku ini mencoba untuk menjelaskan konsep-konsep yang disesuaikan dengan kebutuhan siswa SMA Kelas X Semester 1.
Karya | Ivan Yulivan |
---|---|
ISBN | 978-623-114-303-7 |
Penerbit | PT. Literasi Nusantara Abadi Grup |
Halaman | 107 |
Harga | Rp 84.000 |